100 Blog Indonesia Terbaik

Sabtu, 13 Februari 2010

5 Makanan mencegah Penyakit Jantung

Penyakit Jantung telah menjadi penyakit paling mematikan di beberapa negara di dunia. 
Makan makanan yang bergizi dan pola hidup yang sehat adalah faktor kunci untuk mencegah atau mengurangi resiko penyakit jantung. Berikut beberapa makanan yang dapat melindungi jantung anda dan berguna sebagai pola hidup sehat anda.


  • Bawang Putih 
Tanaman herbal ini sangat ideal untuk jantung yang sehat. Beberapa penelitian menunjukkan jika mengkonsumsi  bawang putih secara teratur dapat mengurangi tekanan darah tinggi, mengatur serum trigliserida, dan mengatur tingkat kolesterol. Bawang putih juga mempunyai rasa dan aroma yang harum sehingga dapat mengurangi pemakaian garam.
  • Salmon
Jika anda ingin diet dan pola lebih sehat ubahlah menu daging anda dengan salmon. Salmon memiliki tingkat lemak yang rendah, selain itu mengandung Omega-3 yang mencegah jantung berdebar-debar, mengurangi gumpalan darah dalam arteri, meningkatkan tingkat kolesterol baik terhadap kolesterol jahat.
  • Berry dan Cherry
Buah-buahan ini mengandung zat polyphenols, yang bisa mencegah kerusakan sel darah dan jantung. 
  • Quinoa
Sayuran ini banyak mengandung magnesium, mineral yang dapat melancarkan peredaran darah. Di daerah asia, tanaman jarang bisa ditanam.
  • Cocoa
Kokoa banyak mengandung anti oksidan. dua kali lebih banyak dibanding red wine dan tiga kali lebih banyak dibanding green tea. Untuk hasil lebih baik, campurkan susu pada kokoa hangat anda.
 
Satu hal yang diingat adalah selama kita menjaga pola hidup yang sehat, olahraga yang teratur, berpikiran positif, dan menjauhi rokok, maka kita bisa mengucapkan pada diri kita bahwa kita sehat.
Dan jangan lupa untuk selalu jalan kaki sebanyak 10.000 langkah untuk melatih jantung kita.
 
Stay Health! 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar