Berapa banyak dari kita yang sudah makan tapi kok masih mau makan lagi dan berasa lapar? Hal ini dapat terjadi karena tubuh anda belum mendapatkan asupan nutrisi yang baik. Ketika anda makan terus maka kemungkinan anda mengalami obesitas juga tinggi kecuali anda makan makanan yang bergizi. Berikut ini penyebab kenapa masih lapar setelah makan:
Tubuh akan mengirimkan sinyal jika mengalami kekurangan cairan. Dan sinyal itu muncul dalam rasa lapar. Minumlah air putih sesuai anjuran.
Minuman soda atau yang bercita rasa manis sumber fruktosa tinggi. Fruktosa dapat mengelabui otak untuk makan lebih banyak lagi bahkan saat anda sebenarnya sudah kenyang. Fruktosa juga dapat menghambat kemampuan tubuh untuk menggunakan Leptin yaitu hormon yang memberi tahu bahwa tubuh anda sudah kenyang.
Sayuran banyak mengandung folat untuk mengatasi kelelahan, depresi, dan kelebihan berat badan. Sayuran yang berwarna hijau mengandung vitamin K yang tinggi mengatur insulin mencegah rasa lapar setelah makan.
- Banyak Konsumsi Makanan Kaleng
Makanan kaleng banyak mengandung bahan kimia seperti bisphenol-A ataupun BPA. Zat ini dapat menyebabkan leptin menjadi tidak normal dan memicu rasa lapar terus menerus.
Selesai makan terkadang kita melihat makanan yang mengundang selera, hal ini dapat merangsang otak anda untuk memunculkan lagi rasa lapar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar